Bagaimana data saya akan dilindungi saat menggunakan sistem pelaporan online?
Ketentuan perlindungan data – sistem pelaporan online
Perlindungan data bersifat penting bagi kami
Kami bersikap sangat serius terhadap perlindungan data pribadi Anda. Pemberitahuan privasi data berikut akan menginformasikan Anda tentang data pribadi mana yang kami proses saat Anda mengunjungi situs web ini atau melaporkan pelanggaran.
1. Pengendali dalam cakupan ketentuan Pasal 4 nomor 7 GDPR
Pengendali data yang memproses data dalam cakupan ketentuan Pasal 4 nomor 7 GDPR adalah penerima data yang diindikasikan kepada Anda saat melaporkan pelanggaran.
2. Melaporkan pelanggaran melalui sistem pelaporan online/ Menghubungi bagian Kepatuhan
Tujuan pemrosesan data dan dasar hukum
Sistem pelaporan online ini disiapkan untuk menerima laporan yang terkait dengan kepatuhan. Anda bisa menggunakannya untuk melaporkan potensi pelanggaran kepatuhan yang bisa menimbulkan konsekuensi serius bagi perusahaan, termasuk sanksi pidana atau denda administratif.
Anda juga bisa menggunakan sistem pelaporan online jika ada pertanyaan khusus terkait kepatuhan yang perlu dijawab oleh staf bagian Kepatuhan.
Dasar hukum untuk pemrosesan data ini adalah Pasal 6 (1) kalimat 1 f) GDPR.
Jenis data yang diproses
Penggunaan sistem pelaporan online ini bersifat sukarela. Data yang kami proses tergantung pada informasi yang Anda berikan kepada kami. Kami biasanya memproses data berikut ini:
- Nama dan detail kontak Anda, jika Anda telah memberikan informasi ini kepada kami.
- Apakah Anda memiliki hubungan kerja dengan kami, jika ingin memberikan informasi terkait.
- Nama individu dan data pribadi lainnya yang terkait dengan individu, tergantung pada informasi yang Anda laporkan kepada kami.
Penerima/Kategori penerima
Data yang Anda kirimkan kepada kami diproses oleh pihak pengendali dan hanya di dalam departemen Kepatuhan. Pada prinsipnya, kami mengesampingkan pengungkapan data apa pun kepada pihak ketiga. Kami mungkin perlu membagikan data yang Anda kirimkan kepada kami dengan departemen lain dari pihak pengendali atau dengan perusahaan Schwarz Group lainnya, bila hal ini diperlukan untuk menyelidiki masalah terkait.
Data juga diproses atas nama kami oleh pihak pemroses, seperti operator sistem pelaporan online ini, EQS Group GmbH, Bayreuther Strasse 35, 10789 Berlin, Jerman. Pemroses ini dan pemroses lainnya dipilih dengan saksama, serta diaudit dan terikat oleh kontrak sesuai dengan ketentuan Pasal 28 GDPR.
Kami memiliki kewajiban hukum untuk memberi tahu pihak tertuduh bahwa kami telah menerima laporan yang terkait dengan pihak mereka, sejauh pemberitahuan tersebut tidak berisiko menghalangi atau mengganggu jalannya penyelidikan terhadap laporan terkait. Namun, identitas Anda sebagai pihak pelapor tidak akan diungkapkan kepada individu yang menjadi tujuan dari tuduhan kepatuhan, sejauh yang diizinkan menurut ketentuan hukum.
Periode penyimpanan/Kriteria untuk menentukan periode penyimpanan
Data disimpan selama diperlukan untuk memenuhi tujuan tersebut di atas, yaitu untuk menyelesaikan penyelidikan laporan dan melakukan pelaporan secara anonim tentang sifat dan asal laporan serta saluran komunikasi yang digunakan untuk membuat laporan, dan sebagaimana diperlukan menurut ketentuan hukum yang berlaku. Kriteria yang menentukan periode tersebut antara lain kompleksitas masalah yang dilaporkan, lamanya waktu yang diperlukan untuk penyelidikan, dan subjek dari tuduhan terkait. Data akan dihapus setelah tujuan dari pengumpulan telah terpenuhi.
3. Penggunaan sistem pelaporan online
Komunikasi antara perangkat Anda dan sistem pelaporan online dilakukan melalui koneksi terenkripsi (SSL). Alamat IP Anda tidak akan disimpan. Cookie yang berisi ID sesi (cookie sesi) yang disimpan di komputer Anda hanya untuk tujuan mempertahankan koneksi ke sistem pelaporan online. Cookie ini berlaku selama durasi sesi Anda dan akan dihapus setelah sesi kedaluwarsa.
4. Hak Anda sebagai subjek data
Anda berhak, sesuai dengan ketentuan Pasal 15 (1) GDPR, berdasarkan permintaan terkait, untuk menerima informasi secara gratis tentang data pribadi Anda yang disimpan dalam sistem pengendali.
Jika persyaratan undang-undang terpenuhi, Anda juga berhak atas pembetulan, penghapusan, dan pembatasan pemrosesan data pribadi Anda.
Jika data diproses berdasarkan ketentuan Pasal 6 (1) e) atau f) GDPR, Anda berhak untuk memberikan penolakan. Jika ada keberatan terhadap pemrosesan data, maka data tersebut tidak akan diproses di masa depan, kecuali bila pihak pengendali bisa membuktikan alasan yang sah untuk melakukan pemrosesan lebih lanjut dengan tingkat prioritas lebih tinggi daripada kepentingan subjek data.
Anda berhak atas portabilitas data jika Anda sendiri yang menyediakan data terkait.
Jika data diproses berdasarkan persetujuan Anda sesuai dengan ketentuan Pasal 6 (1) a) atau Pasal 9 (2) a) GDPR, Anda bisa menarik persetujuan tersebut kapan saja dengan efek di masa depan tanpa memengaruhi keabsahan pemrosesan sebelumnya.
Dalam kasus yang disebutkan di atas, jika ada pertanyaan lebih lanjut atau jika Anda ingin melaporkan keluhan, hubungi pihak Pejabat Perlindungan Data kami secara tertulis atau melalui email; lihat bagian 5.
Anda juga berhak mengajukan keluhan kepada pihak otoritas pengawasan perlindungan data yang kompeten.
5. Hubungi pihak pejabat perlindungan data
Jika ada pertanyaan lebih lanjut tentang pemrosesan data atau penerapan hak Anda, hubungi pihak pejabat perlindungan data pengendali yang bertanggung jawab:
- Kaufland Stiftung & Co. KG
z.Hd. Datenschutzbeauftragter
Rötelstraße 35
74172 Neckarsulm
Deutschland
datenschutz@kaufland.com
- ”Кауфланд България ЕООД енд Ко“ КД
Ул. „Скопие“ 1А
София 1233
България
dataprotection@kaufland.bg
- Kaufland Romania SCS
Str. Barbu-Vacarescu 120-144
Sect.2. Bucuresti
România
protectiadatelor@kaufland.ro
- Kaufland Hrvatska k.d.
Službenik za zaštitu podataka
Donje Svetice 14
10 000 Zagreb
Hrvatska
E-mail: gdpr@kaufland.hr
- Kaufland Česká republika v.o.s.
Právo a Compliance
Bělohorská 2428/203
169 00 Praha 6
Česká republika
oou@kaufland.cz
- Kaufland Slovenská republika v.o.s.
Právo a Compliance
Adresa: Trnavská cesta 41/A, 831 04 Bratislava
Slovenská
dataprotection@kaufland.sk
- Kaufland Polska Markety sp. z o.o. sp. k.
Al. Armii Krajowej 47
50-541 Wrocław
Polska
daneosobowe@kaufland.pl